Pada kesempatan kali
ini, saya akan berbagi bagaimana cara agar game besutan Supercell ini
selalu online. Simpel saja, bagi anda yang telah bermain game Clash of
Clans, pasti selalu jengkel dan gondok apabila desa anda diserang oleh
orang lain apalagi hingga membuat anda kehilangan banyak Gold, Elixir
dan Dark Elixir.
Nah, fungsi aplikasi ini agar Clash of Clans selalu Online dan aman dari serangan musuh.
Berikut cara-caranya :
- Smartphone Android anda harus dalam keadaan sudah di-Root.
- Selanjutnya Unduh aplikasinya di Playstore disini.
- Setelah anda unduh dan install, silahkan buka aplikasi tersebut.
- Setelah HiroMacro-nya berjalan, buka Clash of Clans anda. Tekan Volume Down untuk memunculkan kembali HiroMacro-nya, kemudian klik Record untuk mulai merekam sentuhan anda.
- Selanjutnya untuk hentikan record cukup tekan tombol volume down (-)
- Jalankan record dengan tekan tombol Volume down (-) dan pilih hasil Record tadi dan dengan settingan waktu :
Times : Pilih Infinity
Internal :Waktu melakukan touch/klik otomatis( Bebas pilih sesuai kemauan anda)
Speed : 1,0x
Jadi intinya aplikasi ini merekam aktivitas anda pada game, dan
memutar ulang seakan-akan anda masih memainkan game ini walaupun anda
tidak memegang handphone anda.
No comments:
Post a Comment
- Berkomentarlah dengan sopan dan bijak sesuai isi konten.
- Jika ingin bertanya, tolong lihat dulu pada komentar sebelumnya.
- Dilarang menyisipkan iklan, link aktif, promosi, dan sebagainya.